Temukan Hikmah, Remaja LDII Bintaro Selatan Gelar Grill Night di Masjid Baitussyakur

Jakarta (1/5) – Puluhan pemuda LDII PAC Bintaro Selatan memadati Masjid Baitussyakur untuk mengikuti pengajian akhir tahun bertema “Menemukan Hikmah dalam Islam”. Kegiatan yang berlangsung pada malam pergantian tahun, Rabu (31/12/2025), ini berlangsung khidmat namun meriah.

Kasimin, selaku Wanhat LDII PAC Bintaro Selatan dan penanggung jawab acara, menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai sarana pembinaan karakter. “Acara ini didukung penuh oleh pengurus. Kami ingin generasi penerus memiliki kefahaman agama yang kuat, khususnya mengenai dalil-dalil akhir zaman, sekaligus menambah keakraban sesama muda-mudi,” jelasnya.

Untuk mencairkan suasana, panitia mengadakan sesi memasak bersama atau grill night di mana peserta mengolah daging ayam dan sosis sesuai kreasi masing-masing, dilanjutkan dengan makan bersama. (*)

Related posts

Leave a Comment