LDII Kota Bengkulu dan Senkom Mitra Polri Cegah Covid-19

 

 

 

Bengkulu (1/4). Kota Bengkulu  salah satu kota di Indonesia yang masih aman dari wabah virus corona. Namun sesuai arahan dari Wali Kota Bengkulu Helmi Hasan, agar pondok pesantren dan masjid-masjid LDII di kota Bengkulu melakukan penyemprotan disinfektan, maka warga LDII mulai melaksanakan imbauan tersebut.

Kegiatan ini dalam rangka membantu masyarakat melakukan pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19). Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu, 25 Maret 2020. Penyemprotan ini dilaksanakan di sekitar area Pondok Pesantren Al Huda Kebon Tebeng. Kegiatan ini merupakan kerja sama dengan pihak Senkom Mitra Polri Provinsi Bengkulu dengan pengurus Pondok Pesantren Al Huda.

Ketua Senkom Mitra Polri Provinsi Bengkulu Muhammad Yassir memimpin langsung penyemprotan disinfektan. Kegiatan ini dilaksanakan oleh 29 Anggota Senkom Mitra Polri Kota Bengkulu. Mereka menyemprotkan cairan disinfektan ke masjid dan pesantren. Mereka juga menyemprotekn disinfektan di masjid-masjid lain di lingkungan Rt.04/Rw 01. Masjid-masjid yang disemprot cairan disinfektan antara lain Masjid Al Amal, Masjid Albarokah, Masjid Nur Rochman.

Marhan Ketua RT 04 Kelurahan Kebun Tebeng mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga yang telah melaksanakan penyemprotan disinfektan dilingkungannya. Sehingga menciptakan rasa aman bagi masyarakat yang melakukan ibadah. Selain penyemprotan disinfektan, dilaksankan juga sosialisasi cuci tangan bagi penghuni pondok dan penyerahan hand sanitazer untuk masjid-masjid sebagai pencegahan penularan Virus Corona.

 

 

Oleh: S09TRI.Bengkulu9 (contributor) / Ludhy Cahyana (editor)

Related posts

Leave a Comment